Sabtu, 01 Februari 2014

Bunga Kredit Tinggi, BSD Prediksi Penjualan Hanya Rp 5,7 Triliun Tahun Ini

http://images.detik.com/content/2014/01/27/1016/135514_bsddepan.jpg
Jakarta -PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) membidik angka penjualan di tahun ini hanya sebesar Rp 5,5 triliun hingga Rp 5,7 triliun. Angka ini lebih rendah dari angka penjualan di tahun 2013 yang mencapai Rp 7,35 triliun.

Direktur dan Sekretaris Perusahaan BSDEHermawan Widjaja mengatakan, kondisi pasar saat ini belum stabil. Apalagi, tingkat suku bunga terbilang masih tinggi.

"Penyebabnya tingkat suku bunga belum turun lagi dan cenderung naik. Penjualan tahun lalu Rp 7,35 triliun dicapai. 2014 sedikit lebih rendah dari 2013," kata Hermawan saat ditemui di Hotel Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta, Senin (27/1/2014).

Dia menjelaskan, selain karena tingginya tingkat suku bunga, peraturan Bank Indonesia (BI) soal Loan to Value (LTV) cukup menekan target kinerja peseroan. Pasalnya, 50% penjualan properti milik perseroan dilakukan melalui Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

"Aturan LTV juga, sifatnya memang sementara. Bank lagi lihat pola pemberian KPR ke developer. Kita mah jualan tetap jualan. Demand lagi nunggu KPR, secara umum 50% pembeli kita ambil KPR dan sisanya ambil cash dan cicilan bertahap," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar